Dharmasraya Mendapatkan Harapan 3 Pada Pemilihan Putri Otonomi Tahun 2024
Dharmasraya Sumatera Barat, Fajarnews – Sesi pemilihan finalis Putri Otonomi Indonesia 2024 telah sukses diselenggarakan di Hotel 101, Jakarta. Dengan serangkaian tahapan kualifikasi yang ketat, finalis Top 15 telah terpilih dan siap untuk bersaing pada malam puncak Grand Final. Malam puncak Grand Final ini akan diselenggarakan di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, pada Sabtu (8/6) mendatang.
Dari 15 putri itu terselip satu putri Dharmasraya dari alumni SMANSA PUPU atas nama Niken Gesdianlie. Hal ini dapat dikonfirmasi lewat whasshap pribadinya hari Minggu (9/6/24).
Diketahui, kegiatan Putri Otonomi Indonesia (sebelumnya dikenal dengan nama Putri Otonomi Daerah) ini merupakan wadah yang telah dihadirkan sejak tahun 2017 oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI).
Selain itu, platform ini merupakan wujud kontribusi konkret APKASI dalam memberikan dukungan terhadap talenta para putri dari berbagai kabupaten di seluruh Indonesia, sekaligus mendorong mereka untuk meraih prestasi hingga tingkat nasional.
“Sebagai pencetus dan penyelenggara acara, APKASI berkomitmen untuk terus mendukung inisiatif yang mempromosikan potensi generasi muda Indonesia, khususnya yang terdapat di kabupaten seluruh Indonesia. Putri Otonomi Indonesia merupakan salah satu langkah nyata kami untuk menyiapkan pemimpin masa depan yang tidak hanya cerdas dan berprestasi, tetapi juga peduli terhadap pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Direktur Eksekutif APKASI Sarman Simanjorang dalam keterangan tertulis, Rabu (5/6/2024).
Sutan Riska Tuanku Kerajaan, SE.MAP selaku ketua APKASI yang juga Bupati Dharmasraya juga mengapresiasi dengan ke berhasilan Niken tersebut.
Bupati Dharmasraya melalui dinas Budparpora kabupaten Dharmasraya menyampaikan “kami sangat mengapresiasi kepercayaan diberikan oleh Bupati dan kami bangga bisa menjadi bagian dari ajang ini. Putri Otonomi Indonesia bukan hanya tentang kecantikan, tetapi juga tentang kepemimpinan, kecerdasan, dan komitmen”. ungkapnya Kadis Budparpora.
“Saya pribadi sangat terkesan dengan kualitas peserta tahun ini dan yakin mereka akan menjadi duta yang luar biasa, mewakili daerahnya hingga ke tingkat nasional, walaupun kita baru mendapatkan harapan 3 dulu tutupnya.(Erman Chaniago).